Jumat, 16 Januari 2009

TIPS BELANJA KELUARGA

Berikut Tips untuk anda


1. Siapkan catatan belanja anda dan disiplin untuk tidak membeli diluar catatan tersebut. Sesuaikan belanja dengan anggaran yang telah diposkan pada bulan ini. Bila ada barang yang bagus dan ingin dibeli, pertimbangankan dulu kegunaan dan ke-urgent-annya. Klo tidak (terlalu) berguna dan urgent, please NEXT MONTH


2 . Cobalah untuk berbelanja sekali dalam sebulan. Bila kita berbelanja setiap hari maka, pengeluaran dari belanja kita akan susah terkontrol. Tentunya kecuali untuk barang-barang makanan dan sayuran yang tidak tahan lama.


3. Tentukan pilihan merek yang sesuai dengan memperhatikan kegunaan, harga, dan kwalitas. Misalnya susu bayi, mau pilih yang harga 25rn sampe 120rb juga ada tergantung kebutuhan dan situasi. Utamakan faktor kegunaan dengan mengimbangkan harga vs kwalitas.


4. Bayar semua belanja bulanan tersebut dengan kontan (cash). Boleh pake kartu debet selama tetap masuk perhitungan cashflow keluarga, tapi jangan sekali-kali pake kartu kredit untuk kebutuhan yang sifatnya tetap dan rutin. Pake kartu kredit untuk kebutuhan yang mendesak dan sedang tidak membawa uang cash. Ingat, pembelian dengan kartu kredit berarti besar nominal pembelian anda akan ditambah bunga dan itu sayang untuk hal yang sifatnya konsumtif.


5. Pilihlah tempat belanja yang nyaman, lengkap, dan mudah di jangkau, serta memberikan harga yang kompetitif. Tapi terkadang istri saya membagi pembelian untuk belanja pada beberapa tempat. Sebab tidak semua barang di supermarket yang dikenal murah itu murah, beberapa malah murah di toko sebelah rumah, beberapa malah murah klo beli di pasar lokal. Ibu-ibu memang titen (teliti) soal harga.


6. Beli secukupnya sesuai perkiraan kebutuhan kita selama sebulan.


7. Evaluasi belanja kita, untuk perbaikan di bulan depan. Apakah masih perlu dan cukup jumlahnya, evaluasi untuk menentukan besar pengeluaran bulan depan.


8. Sederhana, bukan kebutuhan yang tidak terbatas tapi keinginanlah yang tidak terbatas. Tapi jangan pelit.


9. Klo anda berbelanja di supermarket, ajaklah suami dan anak, sekalian sebagai refeshing keluarga. Tempatkan belanja sebagai kegiatan terakhir setelah acara keluarga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar